
Kegiatan Pembelajaran Mendalam (PMM)
Sungai Penuh, 9 Agustus 2025 – Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Sungai Penuh mengadakan kegiatan Pembelajaran Mendalam (PMM) pada hari Jumat, 9 Agustus 2025 bertempat di ruang Pertemuan SLBN Sungai Penuh. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam menerapkan praktik pembelajaran yang berpihak pada murid, khususnya dalam konteks pendidikan inklusif dan kebutuhan khusus.
Acara ini dibuka langsung oleh Kepala SLBN Sungai Penuh dan dihadiri oleh seluruh majelis guru. Dua orang dari guru dipercaya sebagai pembicara utama, yang membagikan materi seputar strategi pembelajaran berdiferensiasi, asesmen diagnostik, serta pentingnya refleksi dalam proses belajar mengajar.
Kegiatan berlangsung secara interaktif dengan diskusi kelompok, tanya jawab, dan refleksi bersama. Para guru sangat antusias mengikuti sesi demi sesi, karena materi yang disampaikan sangat relevan dengan tantangan yang dihadapi dalam proses pembelajaran sehari-hari.
Melalui kegiatan PMM ini, diharapkan para guru di SLBN Sungai Penuh dapat terus berkembang dan menghadirkan pembelajaran yang bermakna, adaptif, serta memfasilitasi kebutuhan unik setiap peserta didik.